Keluarga Besar HIMASEPERTA (Himpunan Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian) Jurusan Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Lampung turut menyampaikan ucapan selamat atas Dirgahayu POPMASEPI ke-34 tahun 2024.
Melalui pernyataan resminya, Kabinet Nistala 2024 menyampaikan harapan agar POPMASEPI (Perhimpunan Organisasi Profesi Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian Indonesia) terus menjadi garda terdepan dalam menggerakkan potensi mahasiswa pertanian di seluruh Indonesia.
“Semoga senantiasa menjadi yang terdepan dalam berkarya, memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat, dan terus menjunjung tinggi integritas serta profesionalisme.”
Sebagai bagian dari POPMASEPI, HIMASEPERTA Unila berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam penguatan peran mahasiswa agribisnis di tingkat nasional, serta membangun jejaring yang kolaboratif dan progresif antar organisasi mahasiswa se-Indonesia.
Dirgahayu POPMASEPI ke-34!
Teruslah berkarya, bersinergi, dan memberikan dampak nyata bagi negeri.