Program Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Jurusan Agribisnis Fakultas Pertanian Unila Tahun 2017 dilaksanakan di ruang A1 Dekanat Fakultas Pertanian Unila pada hari Jumat (25/08/2017). Mahasiswa baru Jurusan Agribisnis angkatan 2017 berjumlah orang terdiri dari 97 mahasiswa Program Studi (PS) Agribisnis dan 43 mahasiswa PS Penyuluhan Pertanian. PKKMB Jurusan Agribisnis diisi dengan :
- Perkenalan Jurusan Agribisnis, Peraturan Akademik, Kalender Akademik, Sistem SKS, KRS dan Pembimbing Akademik oleh Sekretaris Jurusan Agribisnis, Ibu Ir. Indah Nurmayasari, M.Sc.
- Profil PS Agribisnis oleh Ketua Program Studi Agribisnis Bapak Dr. Teguh Endaryanto, S.P., M.Si.
- Profil PS Penyuluhan Pertanian oleh Ketua Program Studi Penyuluhan Pertanian Ibu Dr. Ir. Kordiyana K Rangga, M.S.
- Teknik Belajar di Perguruan Tinggi oleh Ibu Dr. Ir. Yaktiworo Indriyani, M.Sc.
- Perkenalan Laboratorium Analisis Agribisnis dan Laboratorium Manajemen Usaha dan Sumber Daya Keluarga oleh Ibu Dr. Ir. Wuryaningsih Dwi Sayekti, M.S.
- Perkenalan Laboratorium Pemberdayaan Masyarakat oleh Kepala Laboratorium Pemberdayaan Masyarakat, Bapak Rio Tedi Prayitno, S.P., M.Si.
- Perkenalan Pembimbing Akademik oleh Bapak Dr. Ir. Dwi Haryono, M.S. Dalam sesi ini, seluruh dosen Jurusan Agribisnis juga turut hadir agar mahasiswa baru kenal dan tahu wajah-wajah dosennya.
Usai kegiatan PKKMB Jurusan Agribisnis, mahasiswa baru angkatan 2017 diarahkan untuk menuju ke GSG Unila untuk melaksanakan kegiatan 8 formasi PKKMB Fakultas Pertanian Unila yang dikoordinatori oleh BEM Fakultas Pertanian Unila.
